Skip to main content

Manfaat Kunyit untuk Lambung Selama Bulan Puasa

Kuliner Asik, Manfaat kunyit untuk lambung – Tahukah Anda manfaat kunyit untuk lambung selama bulan puasa?,Jika Anda tahu lebih lanjut, tepat sekali berkunjung di blog ini. Karena artikel kali ini akan mengulas tentang beberapa manfaat kunyit yang baik untuk lambung, apalagi selama bulan puasa.

Untuk lebih jelasnya Anda bisa baca artikel tentang manfaat kunyit untuk lambung dibawah ini hingga tuntas.

Manfaat Kunyit untuk Lambung
manfaat kunyit untuk lambung

Manfaat Kunyit untuk Lambung Selama Bulan Puasa 

Beberapa manfaat kunyit untuk lambung antara lain adalah :

  • Meredakan nyeri akibat radang sendi
  • Melancarkan menstruasi
  • Meningkatkan fungsi pencernaan
  • Memelihara fungsi hati.

Selama bulan Ramadhan kita diwajibkan untuk berpuasa selama satu bulan penuh. Selama itu pula tubuh kita tidak akan menerima asupan nutrisi selama kurang lebih 13 jam. Faktor ini tentunya bisa mempengaruhi pencernaan karena adanya perubahan pola makan. 

Sebagian dari kita mungkin belum bisa menyesuaikan pola makan selama puasa. Pasalnya pola makan yang tidak sehat ditambah dengan aktivitas yang berat bisa menganggu lambung selama berpuasa. Masalah seperti ini biasanya terjadi mulai pukul 08.00 dan puncaknya pukul 15.00 WIB. Akibatnya tubuh akan terasa lesu dan hal ini pun dapat memicu stres.

Berkaitan dengan pencernaan, lambung menjadi salah satu organ yang paling sensitif ketika berpuasa. Terkadang, rasa nyeri akan terasa menyiksa, khususnya bagi penderita maag. Hal ini disebabkan oleh pola makan yang tidak sehat dan juga tidak bergizi. 

Oleh karena itu, bagi penderita maag wajib memperhatikan berbagai hal di bawah ini, mulai dari kondisi kesehatan hingga asupan makanan selama puasa, baik saat sahur maupun berbuka.

1. Kurangi makanan asam dan pedas 

Serta hindari minuman kafein, alkohol, dan bersoda Jenis-jenis makanan dan minuman itu bisa memicu sakit maag. Kebersihan makanan juga saangat penting. Karena banyaknya penjual makanan dadakan selama bulan Ramadhan, membuat kita harus selektif memilih menu makanan untuk berbuka atau sahur.

2. Dianjurkan mengonsumsi asupan sehat 

Seperti kunyit yang merupakan tanaman asli Indonesia dan sudah terkenal khasiatnya untuk mengobati sakit maag. Kunyit juga berperan sebagai zat antiradang dengan cara melindungi atau melapisi dinding lambung. 

Auto Baca: Tips Diet Sehat Selama Bulan Ramadhan, Kamu Harus Coba!

Kesimpulan

Kunyit dapat menekan produksi asam lambung berlebih yang menjadi pemicu sakit maag. Biasanya karena faktor kesibukan, terkadang kita tidak memiliki waktu menyiapkan olahan kunyit setiap hari.

Hal ini bisa disiasati dengan suplemen berbahan kunyit dalam bentuk ekstrak yang berkualitas tinggi yang bisa kita beli di minimarket. Selalu jaga kesehatan ya selama bulan puasa.

FAQ

A. Apakah kunyit bisa menyembuhkan lambung?

Kunyit diketahui mengandung kurkumin, yaitu senyawa pemberi warna kuning pada kunyit yang berperan sebagai antioksidan, antiradang, antibakteri, dan antikanker. Berkat senyawa ini, kunyit diketahui dapat meredakan gejala asam lambung dengan mengurangi jumlah dan keasaman cairan di lambung.

B. Bagaimana cara mengkonsumsi kunyit untuk asam lambung?

Cara mengobati asam lambung dengan kunyit cukup praktis dan sederhana. Anda cukup menggunakan rimpang kunyit yang sudah dikeringkan lalu ditumbuk menjadi bubuk. Gunakan bubuk kunyit tersebut untuk membuat minuman atau campuran bumbu saat memasak.

C. Kapan sebaiknya minum air kunyit?

Segelas air rebusan kunyit itu diminumnya secara rutin saat perut masih kosong di pagi hari begitu ia bangun tidur. Sifat anti-oksidan, anti-inflamasi serta anti-bakteri dari kunyit ternyata bekerja sangat baik ketika perut kosong di pagi hari.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar