Skip to main content

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur yang Wajib Dicoba

Kuliner Asik, Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur yang Wajib Dicoba – Tahukah Anda oleh-oleh khas Tuban Jawa Timur?, Jika Anda ingin mengetahuinya, maka sudah tepat jika berkunjung di blog ini. Karena artikel kali ini akan membahas tentang oleh-oleh khas Tuban Jawa Timur yang wajib Anda coba. Simak selengkapnya artikel tentang oleh-oleh khas Tuban Jawa Timur dibawah ini hingga tuntas.
Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur
Oleh-oleh Khas Tuban

Tuban yang juga dikenal sebagai Kota Wali, karena memang banyak sekali makam Wali di kota ini. Sehingga selalu menjadi langganan orang-orang saat berziarah untuk menghormati jasa para wali terhadap penyebaran Islam. Tuban dulunya memang termasuk salah kota yang menjadi tempat penyebaran agama Islam, hal ini diperkuat dengan banyaknya makam para Wali yang tersebar di kota ini. Salah satunya adalah makam Sunan Bonang atau Raden Maulana Makdhum Ibrahim, beliau adalah putra dari Sunan Ampel Surabaya.  


Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur


Setiap daerah selalu memiliki ciri khas makanan yang berbeda dari daerah lainnya. Nah, ciri khas inilah yang selalu dijadikan oleh-oleh setiap berkunjung ke suatu daerah. Seperti di Kabupaten Tuban, daerah yang berada di pesisir pantai utara Pulau Jawa ini memiliki oleh-oleh berupa ikan asin karena penduduknya banyak yang berprofesi menjadi nelayan.

Meski dianggap sebagai oleh-oleh khas, makanan tersebut juga dikonsumsi oleh warga lokal sehari-hari. Ada beberapa kuliner khas Tuban yang bisa untuk dijadikan buah tangan.

Berikut ini adalah oleh-oleh khas Tuban, Jawa Timur yang wajib Anda coba:


1. Kecap Cap Laron

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Kecap manis yang menjadi ikon Kota Tuban ini sudah menjadi primadona sejak dulu. Kecap yang diberi nama laron (hewan jenis belalang dari bahasa Jawa), bukan berarti bahannya dari hewan laron. Kecap manis asli dari Tuban ini memiliki cita rasa yang khas dan berbeda dengan kecap pada umumnya. 

Teksturnya lebih kental dan kualitasnya masih terjamin dengan baik. Kecap Laron terbuat dari kedelai hitam pilihan, gula, dan bumbu tradisional lainnya. Saat ini kecap laron banyak digunakan untuk berbagai restoran besar. Anda bisa membawanya sebagai oleh-oleh, kecap ini banyak dijual di sekitaran tempat wisata. Jaman dulu jika orang mau membeli kecap laron harus membawa botol kosongnya juga. 


2. Cumi Crispy

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Karena lokasinya dekat dengan laut, tak heran jika Tuban memiliki banyak kuliner laut. Hal inilah yang mendorong warga lokal untuk membuat kuliner laut menjadi oleh-oleh khas. Salah satunya adalah cumi crispy, rasanya yang sangat nikmat dan khas membuatnya laris menjadi oleh-oleh khas Tuban.

Makanan ini bisa dijadikan sebagai kudapan ataupun juga sebagai lauk nasi. Anda bisa membelinya di berbagai toko oleh-oleh, atau di sekitaran tempat wisata di Tuban. Bahkan saat ini, Anda juga bisa memesannya secara online.


3. Kerupuk Udang dan Tengiri Cap Guci Toak

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Oleh-oleh khas Tuban ini mempunyai cita rasa khas yang enaka banget. Rasa udang dan ikan tengiri yang kuat membuat makanan ini cocok untuk dijadikan camilan dan oleh-oleh jika berkunjung ke Tuban. 


4. Keripik Gayam

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Gayam adalah salah satu jenis tumbuhan yang tumbuh subur dan dijadikan oleh-oleh khas Tuban. Sentra keripik gayam ini berada di Kecamatan Merakurak, keripik gayam memiliki rasa yang gurih dan lezat. Untuk proses pembuatannya pun cukup lama, karena cangkang buah gayam ini sangat keras sehingga membutuhkan waktu lama untuk proses pengolahannya.


5. Buah Siwalan

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Pohon siwalan atau yang dikenal juga dengan lontar memiliki buah yang biasa dijadikan sebagai oleh-oleh di Tuban. Buah ini sudah menjadi ciri khas dari kota Tuban, buah dari siwalan yang memiliki bentuk mirip dengan kolang-kaling. Buah siwalan bisa dimakan secara langsung ataupun diolah dengan bahan lainnya. Bisa juga jadi campuran pudding, kue, minuman segar lainnya.


6. Legen

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Selain bisa dimakan buahnya, air dari siwalan juga bisa dijadikan sebagai minuman yang disebut legen. Legen memiliki cita rasa yang enak dan menyegarkan. Bahkan sebagian orang malah menjadikan air siwalan ini menjadi arak Jawa lewat proses fermentasi. Anda bisa membeli oleh-oleh minuman legen yang banyak dijual di pinggir-pinggir jalan di seputaran kota Tuban.


7. Terasi dan Petis

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Karena letak geografisnya sebagai daerah pesisir, tak heran jika banyak olahan hasil lautnya. Salah satu yang menjadi khas daerah Tuban adalah udang yang diolah menjadi beberapa bahan makanan seperti kerupuk, terasi dan petis.

Anda bisa membeli terasi dan petis khas Tuban di toko oleh-oleh yang berjualan di sekitar tempat wisata.

8. Ikan asin

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Banyak pilihan ikan asin dalam berbagai ukuran yang dijual di toko oleh-oleh dan pasar tradisional. Proses pengeringan ikan dilakukan secara tradisional dengan mengandalkan panas matahari. Ikan asin seperti teri, udang, cumi hingga ikan-ikan bisa dimasak sesuai dengan selera. Anda bisa membeli oleh-oleh ikan asin ini di sekitar lokasi dekat pantai, atau di toko oleh-oleh khas Tuban.


9. Ikan asap

Oleh-oleh Khas Tuban Jawa Timur

Di sepanjang jalan WR. Supratman, Tuban, persisnya di sekitar jembatan ada banyak warga yang menjual ikan asap. Ikan-ikan yang didapat dari nelayan diolah dengan cara diasapi pagi hari lalu kemudian dijual. Cara menjajakan ikan asin pun masih tradisional, yakni dengan menggunakan meja. Anda bisa membeli oleh-oleh ikan asap dari pagi hingga sore hari.


Baca juga: 11 Tempat Kuliner Enak di Tuban

Penutup



Sekian artikel dari Kuliner Asik yang bisa admin bagikan kali ini, tentang oleh-oleh khas Tuban Jawa Timur yang wajib dicoba, jadi Anda tidak perlu bingung lagi untuk membeli oleh-oleh khas Tuban jika berkunjung ke kota ini. Anda bisa mendapatkan berbagai oleh-oleh khas Tuban di toko oleh-oleh di jalur pantura, pasar, area wisata religi Sunan Bonang, hingga supermarket.

Semoga bermanfaat dan terima kasih atas kunjungannya ke Kulinerasik.com, jika ada pertanyaan silahkan hubungi Contact Us. Sampai jumpa lagi di artikel-artikel Kuliner Favorit selanjutnya.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar