Skip to main content

√ Selain Sate 4 Masakan dari Daging Kambing Ini Juga Mak Nyus Rasanya, Mau?

Kulinerasik.com - Bosan dengan menu sate tiap perayaan hari raya kurban? Kamu bisa mencoba 4 masakan dari daging kurban ini sebagai list kulinermu. Biasanya saat hari raya kurban ada 2 macam daging yaitu sapi dan kambing, keduanya memiliki cita rasa yang berbeda.

Selain sate, daging kambing juga bisa diolah menjadi 4 makanan yang menggugah selera. Menu kesukaan masyarakat di Indonesia ini selain memiliki cita rasa yang nikmat, juga bisa kamu jadikan menu alternatif jika kamu bosan dengan sate. Apa saja makanan dari daging kambing selain sate? Simak yuk!

1. Sop Kambing
Sop Kambing Mak Nyus
Menu ini selalu menjadi andalan bagi para ibu-ibu. Sop kambing lebih nampol jika disajikan saat masih hangat atau panas, membuat makin nafsu untuk menghabiskannya.

2. Gulai Kambing
Gulai Kambing
Menu ini pas banget buat kalian yang suka dengan berbau kuah encer. Gulai Kambing layak jadi andalan, bumbu rempahnya yang sedap, bisa membuat orang semakin lahap menyantapnya.

3. Nasi Goreng Kambing
Nasi Goreng Kambing yang Nampol Rasanya
Daging kambing selalu menjadiprimadona semua orang jika dikombinasikan dengan masakan apapun. Daging kambing juga bisa dimasak dan dicampur dengan nasi goreng. Rasanya dari dagingnya bikin nasi goreng terasa spesial.

4. Tongseng Kambing
Tongseng Kambing Spesial
Sekilas bumbunya hampir sama dengan gulai kambing, tapi tongseng kambing lebih kental. Biasanya ada tambahan sayuran kubis sebagai menu pelengkapnya. Hmmm…rasanya dijamin bikin lidah bergoyang.

Jadi gak usah bingung lagi jika bosan dengan menu sate, kamu bisa mencoba 4 masakan dari daging kambing ini dirumah. Kalau menu favoritmu apa sobat?
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar