Skip to main content

Kuliner Legendaris Soto Pak Sholeh, Soto Khas Jogja yang Mantul Banget!

Kuliner Asik - Siapa sih yang tak mengenal jenis masakan soto, di Yogyakarta soto sangat beragam jenisnya ada soto sulung, soto lentok, soto yang mempunyai cita rasa masing-masing. Di salah satu sudut kota Yogyakarta terdapat sebuah warung soto yang sangat ramai dan teristimewa pada jam jam makan. 

Nama warung tersebut adalah warung soto Pak Sholeh Al-Barokah atau lebih dikenal dengan soto Sholeh. Warung ini sudah banyak mempunyai pelanggan bahkan beberapa pelangganya adalah para pejabat , orang orang penting dan juga artis ibukota. Sebut saja Amin Rais, Alm. Gus Dur, Guruh Soekarno Putra, dan Ahmad Dani.
Kuliner Legendaris Soto Pak Sholeh

Soto pak Sholeh Al-Barokah yang merupakan soto daging sapi ini boleh dibilang legendanya soto yogya. Warung soto yang dirintis oleh H.M. Sholeh ini menempati area di sebelah timur Monumen Diponegoro atau disebelah selatan Phuket masakan khas Thailand yang di Jl. HOS. Cokroaminoto. 

Tepatnya berada di Jalan Wiratama No. 84 Tegalrejo, Yogyakarta. Awal mulanya H.M. Sholeh menjajakan sotonya secara berkeliling kampung dan juga sering mangkal di alun-alun sejak tahiun 1950. Dan pada tahun 1970 menyewa sebuah kios di daerah Purwodingratan, dan setelah tahun 1982 menempatkan warung sotonya di Jalan Wiratama hingga saat ini. 

Beberapa cabang soto Sholeh ini telah dibuka dibeberapa cabang di Yogyakarta diantaranya di depan Monumen Yogya Kembali, Jalan Magelang, Kridosono, Jalan Laksda, Adisucipto, Jalan Kaliurang KM. 9,5 dan juga di Jalan Wates.

Warung yang buka mulai jam 6 pagi hingga jam 3 sore ini dengan kapasitas lebih dari 75 orang ini tidak pernah sepi pengunjung. Soto hasil racikan H.M. Sholeh dengan komposisi bihun, kecambah, kol, wortel, daun bawang serta daging sapi dan bawang goreng mampu memanjakan lidah pengunjung. Untuk satu porsi soto Sholeh ini dihargai mulai Rp. 15.000 dan sebagai pelengkap berbagai macam gorengan dan juga krupuk serta olahan daging sapi.

Baca juga: 6 Soto Ayam Paling Nampol di Jakarta

Selain menu soto saat ini soto Sholeh ini juga memberikan sop daging sapi. Yang tediri dari kuah, tauge, kubis, bawang goreng, seledri dan daging sapi bertulang lunak. Untuk Sup ini dihargai sebesar Rp. 35.000 per porsinya. Untuk minuman anda bisa memesan es teh atau es jeruk yang segar.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar