Jangan Coba-coba Minum Kopi Setelah Makan Durian, Bahaya Banget!
Kulinerasik.com - Baru-baru ini seorang pria bernama
Alfianus Laki yang berumur 26 tahun, warga Jaga 1 Desa Tombuluan, Kecamatan
Tombulu ditemukan meninggal dunia setelah makan durian, dan minum kopi,
kemudian meminum suplemen setelah berhubungan intim.
Jangan Coba-coba Minum Kopi Setelah Makan Durian, Bahaya Banget! |
Lalu benarkah minum kopi setelah makan durian berbahaya
bagi nyawa kita? Yang pasti durian adalah termasuk buah yang cukup berbahaya, apalagi
untuk orang yang memiliki penyakit kolesterol, diabetes, penyakit jantung,
darah tinggi, dan gangguan pencernaan pada lambung.
Faktanya adalah minum kopi sesudah makan durian boleh saja,
karena hal ini bukanlah hal yang mematikan. Dikatakan meminum kopi sesudah
makan durian itu tidak menyebabkan kematian, minuman soda atau kafein seperti
kopi dapat diminum sesudah atau bahkan di saat bersamaan dengan makan durian. Dan
tidak ada risiko keracunan yang terjadi atau sangat minim sekali.
Namun, minum kopi sesudah makan durian bisa dikatakan
aman bila orang yang mengonsumsinya tidak memiliki riwayat penyakit diatas. Pasalnya,
jika seseorang memiliki riwayat penyakit semisal penyakit jantung, lalu makan
buah durian dan disusul minum kopi terlalu banyak, hal ini dapat membahayakan nyawa
dari orang tersebut.
Lalu bagaimanakah makan buah durian yang benar dan sehat.
Simak yuk tipsnya!
- Usahakan memilih buah durian yang setengah matang atau masih cukup keras daging buahnya. Karena karbohidrat di dalam durian yang sudah terlalu manis karena sudah matang, justru bisa berfermentasi menjadi alkohol dan inilah yang menjadi penyebab buah durian tidak baik untuk kesehatan tubuh.
- Jangan terlalu banyak mengkonsumsi buah durian, karena hal ini juga tidak disarankan untuk tubuh kita.
Sobat, selalu jaga kesehatan
tubuh kita ya!