Skip to main content

5 Resep Ayam Geprek yang Hits dan Wajib Anda Coba

Kulinerasik.com – Menu sajian ayam geprek sekarang memang lagi hits dimana-mana, banyak kita temui di kedai makanan atau warung tradisional. Sajian dari daging ayam segar yang digoreng dengan bumbu ayam geprek yang spesial dan super pedas. Kemudian dagingnya yang digeprek atau dipukul-pukul hingga remuk dengan tulangnya, dipadu dengan sambal bawang yang pedas mulai dari level 1 hingga level 10.


Karena penyajiannya dengan daging ayam yang di geprek membuat rasa dagingnya semakin menyatu dengan bumbunya, mungkin karena itulah banyak orang yang sangat suka dengan perpaduan rasanya, belum lagi disajikan dengan sambal bawang yang super pedas, hmmmm. 

Nah, untuk yang mau mencicipinya bisa mencoba bikinnya dirumah sendiri, berikut kami berikan 5 resep ayam geprek yang hits dan wajib di coba:

1. Resep Ayam Geprek Jogja

Resep Ayam Geprek
Ayam Geprek Jogja
Kalau berbicara tentang Jogja, semua akan tertuju pada kota pendidikan dan kulinernya, ada banyak sajian ayam geprek yang istimewa disana, dan bahkan harus rela antri untuk mencicipinya. Sekarang anda tidak perlu antri untuk bisa merasakan ayam geprek khas Jogja, karena anda bisa bikin sendiri dirumah, dan berikut adalah resepnya :

Bahan-bahan :
  • Ayam goreng crispy 2 potong paha atau dada
Bumbu ayam geprek :
  • Bawang Putih 2 siung
  • Tomat secukupnya
  • Cabai rawit sesuai selera
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
Cara membuat ayam geprek Jogja :
  • Tumis bawang putih, cabai rawit serta tomat sampai layu dan berbau harum, ulek kasar bumbu tersebut, tambahkan garam dan gula secukupnya
  • Taruh sambal di atas ayam crispy kemudian geprek sampai sambal dan ayam tercampur
  • Ayam geprek Jogja siap disajikan

2. Resep Ayam Geprek Sambel Bawang

Resep Ayam Geprek
Ayam Geprek Sambal Bawang
Ayam geprek sambal bawang adalah makanan favorit sebagian orang yang suka dengan makanan pedas. Rasa daging ayamnya yang garing dan menyatu dengan bumbunya yang lezat ditambah dengan level pedasya yang bervarian, patut dicoba. Berikut resep ayam geprek sambal bawang :

Bahan–bahan :
  • Ayam kampung 1 ekor
  • Bumbu ayam geprek
  • Bawang merah 5 siung
  • Bawang putih 5 siung dan dihaluskan
  • Serai 1 batang dan digeprek halus
  • Kunyit 2
  • Lengkuas 1
  • Jahe 1
  • Daun salam 3 lembar
  • Garam secukupnya
  • Air secukupnya
Bumbu sambal ayam geprek :
  • Cabe rawit 15 buah sesuai dengan selera anda
  • Bawang putih 2 siung
  • Bawang merah 5 siung
  • Garam secukupnya
Cara membuat ayam geprek sambal bawang :
  • Lumuri potongan daging ayam yang sudah disiapkan, tambah air secukupnya dan kukus ayam sampai lunak
  • Panaskan minyak dengan api sedang, goreng ayam hingga warnanya mulai berubah hingga kecoklatan kemudian angkat dan tiriskan
  • Tumis bumbu sambal sampai harum kemudian angkat, ulek bumbu dan tambahkan garam secukupnya
  • Geprek ayam yang sudah dilumuri sambal hingga rata, kemudian sajikan

3. Resep Ayam Goreng Pedas

Resep Ayam Geprek
Ayam Geprek Pedas

Bagi pecinta kuliner pedas tidak ada salahnya mencoba resep ayam geprek pedas, yang rasanya semakin terasa karena bumbu sambalnya yang menempel didaging ayam yang digeprek hingga rata. Berikut resep ayam goreng pedas :

Bahan-bahan :
  • Ayam 3-4 potong daging ayam paha atau dada
  • Tepung bumbu 1 cangkir
  • Air jeruk lemon 3 sendok makan
  • Telur 1 butir
  • Soda kue ½ sendok makan
  • Bumbu sambal ayam geprek
Cara Membuat ayam geprek pedas :
  • Siapkan wadah untuk mencampur telur, soda kue dan air jeruk lemon. Masukkan ayam dan aduk rata, tunggu hingga bumbu meresap hingga 10 menit
  • Campur ayam kedalam tepung bumbu
  • Goreng potongan daging ayam ke dalam minyak panas sampai terlihat garing crispy dan berubah warna menjadi kuning keemasan, kemudian angkat dan tiriskan
  • Uleg kasar bumbu sambal lalu geprek ayam hingga tercampur rata dengan sambal, kemudian hidangkan

4. Resep Ayam Geprek Istimewa

Resep Ayam Geprek
Ayam Geprek Istimewa

Kalau sajian ayam geprek yang satu ini memang istimewa, selain karena dari daging pilihan dan bumbu yang special dan lezat, membuat cita rasa ayam geprek ini semakin istimewa. Berikut ini resep ayam geprek istimewa :

Bahan-bahan :
  • Ayam kampung 1 ekor
  • Bumbu ayam geprek istimewa
  • Bawang putih 2 siung
  • Ketumbar bubuk 1 sendok makan
  • Garam 2 sendok teh
  • Merica 1 sendok teh
  • Bahan Pelapis
  • Tepung terigu 4 sendok makan
  • Baking powder ½ sendok teh
  • Telur 1 butir
  • Lada secukupnya
  • Garam secukupnya
  • Merica secukupnya
Bumbu sambal ayam geprek :
  • Cabe rawit 15 buah sesuai selera
  • Bawang merah 4 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Tomat 1 buah
  • Garam secukunya
  • Gula secukupnya
Cara membuat ayam geprek istimewa :
  • Kukus potongan daging ayam dengan bumbu yang sudah disiapkan dengan api sedang kurang lebih 10 menit kemudian angkat dan tiriskan
  • Masukkan telur, garam, merica dan 1 sendok makan tepung ke dalam mangkok, kocok hingga rata
  • Masukkan 3 sendok makan tepung terigu, lada, garam dan baking powder ke dalam piring, kemudian aduk sampai rata
  • Lumuri potongan ayam yang sudah dikukus dengan telur dan tepung kering
  • Goreng daging ayam ke dalam minyak sampai berwarna kuning dan menjadi garing crispy kemudian angkat
  • Tumis semua bumbu sambal dengan api sedang hingga muncul aroma harum, ulek bumbu tersebut lalu tambahkan garam dan gula
  • Lumuri ayam garing crispy dengan sambal kemudian geprek ayam tersebut hingga bumbu meresap, kemudian sajikan

5. Ayam Geprek Klasik

Resep Ayam Geprek
Ayam Geprek Klasik

Menu ayam geprek klasik ini banyak diminati semua orang, karena perpaduan ayam garing crispynya dengan bumbu sambal bawangnya yang nikmat. Dijamin membuat lidah ketagihan ketika sudah mencicipinya. Berikut resep ayam geprek klasik :

Bahan-Bahan:
  • Ayam kampung 1ekor dipotong-potong
  • Bawang putih 2 siung dihaluskan
  • Ketumbar bubuk 1 sendok makan
  • Garam 2 sendok teh
  • Merica 1 sendok teh
  • Tepung terigu 4 sendok makan
  • Telur 1 butir
  • Baking soda ½ sendok teh
  • Tepung bumbu 1 bungkus
Cara membuat sambal ayam geprek:
  • Cabe rawit 15 biji sesuai selera
  • Bawang merah 4 siung
  • Bawang putih 3 siung
  • Tomat 1 buah
  • Garam secukupnya
  • Gula secukupnya
Cara membuat ayam geprek klasik :
  • Campur bawang putih halus dengan ketumbar, merica, dan garam, aduk hingga rata
  • Oleskan campuran bumbu tersebut pada ayam hingga seluruh bagian ayam terlumuri bumbu hingga rata
  • Kukus daging ayam yang sudah dipotong bersama bumbu yang telah disiapkan dengan api sedang, kurang lebih 10 menit. Kemudian angkat dan tiriskan
  • Masukkan telur, garam, merica dan tepung terigu ke dalam mangkuk. Kocok hingga rata
  • Lapisi daging ayam yang sudah dikukus dengan adonan telur tersebut hingga rata
  • Tuang tepung bumbu dalam piring besar. Gulingkan potongan ayam di atas tepung bumbu hingga seluruh bagiannya tertutup dengan tepung bumbu
  • Goreng daging ayam ke dalam minyak goreng sampai berwarna kuning dan menjadi garing crispy,kemudian angkat dan tiriskan
  • Tumis semua bumbu sambal pada api sedang, hingga muncul aroma harum, ulek bumbu tersebut lalu tambahkan garam dan gula
  • Taruh ayam garing crispy di cobek yang berisi sambal tadi, geprek dan ulek sampai sambal dan ayam hingga tercampur rata.
  • Dan ayam geprek klasik siap dinikmati
Baca juga: 10 Ayam Geprek Yang Lagi Ngehits Dan Wajib Dicoba

Penutup


Itulah 5 resep ayam geprek yang hits dan bisa dicoba untuk memasaknya sendiri dirumah. Selamat Mencoba!
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar
Tutup Komentar